Halaman

Selasa, 01 Desember 2009

Notebook Layar Double


Siapa bilang notebook tak bisa memiliki layar ultra lebar? Hal tersebut berusaha dijawab oleh Kohjinsha yang mengusung notebook berlayar ganda bernama Kohjinsha DZ6HKE16E.

Seperti dikutip dari Softpedia, Selasa (1/12/2009) notebook ini berotak AMD Athlon Neo MV-40 dengan kecepatan berpikir 1,6 Ghz. Notebook tersebut juga dilengkapi RAM sebesar 1GB, grafis terintegerasi ATI Radeon HD 3200.

USB 3.0 segera diluncurkan !


Setelah lebih dari setahun yang lalu diumumkan mengenai USB 3.0 sebagai generasi penerus USB 2.0, akhirnya USB 3.0 akan segera resmi diumumkan.
Dengan demikian, tahun depan sepertinya akan banyak muncul peralatan yang mendukung USB 3.0 dan berarti kita tidak perlu menunggu lama untuk transfer data melalui kabel USB, misal dari hardisk eksternal ke komputer.
Sebagai gambaran seberapa cepat USB 3.0?


Berikut waktu yang didapat untuk masing-masing generasi USB pada saat melakukan transfer sebesar 250GB:
- USB 1.0, butuh waktu 9,3 jam
- USB 2.0, butuh waktu 13,9 menit
- USB 3.0, butuh waktu hanya 70 detik
Nah, liat sendiri kan, berapa banyak waktu yang bisa kita hemat bila menggunakan USB 3.0?